Cara Merawat Anak Kucing Persia - Pada kesempatan berikut ini
akan diberikan informasi mengenai cara merawat anak kucing persia.
Kucing persia adalah salah satu jenis kucing yang memiliki bulu lebat
nan cantik. Kucing juga masuk dalam jenis hewan mamalia yang mampu
menghasilkan anak lebih dari 2 ekor sekali melahirkan. Dalam merawat
anak kucing persia sendiri juga memerlukan treatment khusus agar bisa
dihasilkan kucing yang cantik serta menarik. Untuk Anda yang memiliki
kucing persia dirumah dan ingin merawatnya berikut adalah cara merawat
anak kucing persia yang baik agar kucing bisa tumbuh dengan baik.
Baca Juga : Kucing Hutan Kalimantan |
Menyapih
Sebagai majikan kita harus memperhatikan pola asuh anak kucing yang dimiliki. Cara merawat anak kucing persia ini perlu di perhatikan karena menyapih anak kucing perlu waktu. Seekor induk kucing biasanya akan mulai mengurangi susu untuk anaknya pada usia 4 minggu. Akan tetapi, anak kucing baru bisa lepas dari susu induknya pada masa 8 minggu. Apabila anak kucing masih terlalu muda dalam penyapihannya bisa berakibat pada sifat kucing yang begitu manja pada majikannya.
Makanan
Pemberian makanan pada kucing adalah cara merawat kucing persia usia 2 bulan yang tidaklah sembarangan. Cara merawat anak kucing persia ini sangat perlu di perhatikan karena kebutuhan nutrisi anak kucing harus terpenuhi. Berilah makanan kucing dengan nutrisi terbaik untuk pertumbuhan anak kucing. Untuk mengetahui kandungan makanan kucing sendiri bisa Anda perhatikan pada kemasan makanan. Apabila pada kemasan terdapat tulisan complete maka makanan yang dipilih sudah bagus untuk diberikan kepada kucing kesayangan Anda.
Merawat bulu
Bulu kucing persia merupakan salah satu daya tarik yang dimiliki kucing ini. Oleh karena itu, cara merawat anak kucing persia harus benar-benar dilakukan dengan jeli. Sisirlah bulu-bulu halus yang dimiliki kucing Anda dengan perlahan-lahan. Hal ini bertujuan agar bulu tidak kusam dan berantakan, dengan demikian hingga ia dewasa bulu yang dimiliki tetap cantik dan juga indah. Selain itu dengan perawatan bulu yang baik juga bisa membuat kucing terhindar dari kerontokan.
Kehangatan
Seekor anak kucing biasanya akan selalu dipeluk oleh ibunya. Cara merawat anak kucing baru lahir yang baik yaitu dengan memberikan tempat yang hangat. Merawat anak kucing persia ini juga perlu di perhatikan karena masa bayi yang masih rawan akan membuat bayi mudah sakit. Selain itu, tempat untuk bayi kucing juga harus bersih dan steril dengan demikian penyakit kucing atau virus tidak lagi menyebar. Apabila rumah bersih juga kucing bisa terhindar dari penyakit pada mata kucing yang biasanya akan sangat mengganggu.
Cara merawat anak kucing persia bukanlah hal yang simple. Anda perlu memperhatikan segala hal agar kucing tumbuh dengan baik. Selain itu memperhatikan bulu dan merawat bulu kucing persia merupakan hal utama. Tanpa bulunya yang indah maka kucing persia tidak lagi terlihat menarik seperti sebelumnya. Dengan perawatan yang baik, maka kita bisa mendapatkan kucing persia terbaik ketika si anak kucing tumbuh dewasa nanti.
Sekian informasi yang bisa di sampaikan mengenai cara merawat anak kucing persia. Semoga bisa bermanfaat untuk Anda semua. Terima kasih.